4 Member Lama Dari Saints Indo? Yuk Kenalan!

Member Lama Saints Indo

4 Member Lama Dari Saints Indo? Yuk Kenalan! – Berbicara tentang Mobile Legends, sudah pasti familiar mendengar nama Saints Indo langsung mucul di kepala kita. saints Indo merupakan salah satu skuad dalam game Mobile Legends terkuat di Indonesia.

Ada banyak saints Indo member mulai dari Oura, Kido, Hexazor, Warpath, hingga Jess No Limit. reza alias Daylen sebagai sang leader dari Saints Indo menjelaskan jika sebenarnya Saints merupaka skuad Mobile Legends yang Berjaya di Singapura.

Ia juga mengakui bahwa ia sangat ingin masuk ke dalam skuad tersebut saat ia baru saja bermain Mobile Legends.

Ia mengaku ingin mencari ilmu di luar dan akhirnya ia diterima di Saints Singapura. Untuk bisa menjadi ahli dalam game, ia percaya ia harus bisa mencontek ilmu orang lain dan akhirnya belajar sendiri.

Setelah itu, ia kaget jika di dalam skuad Saints Singapura ternyata sudah ada dua orang Indonesia lainnya.

Dari sinilah ia berinisiatif untuk membuat skuad Saints di Indonesia dengan nama Saints Indo. Seiring berjalannya waktu, anggotanya sudah memiliki 5 orang pro player.

Mereka sering mengikuti turnamen turnamen dan perlombaan online serta hampir memenangkan semua turnamen itu.

Namun, walau begitu terkenal akan kehebatannya, belum banyak orang yang mengenali siapa saja sih member lama dan bagaimana latar belakang mereka. Nah, untuk kalian yang mau tahu member lama terbaik Saints Indo, yuk simak di bawah ini.

Daftar Member Terbaik Saints Indo

1.Oura

Oura

Oura merupakan salah satu pemain saints indo mobile legend yang sukses mengharumkan nama Indonesia di turnamen tingkat dunia, yaitu M1 World Championship 2019.

Kemampuannya memang tak bisa dianggap remeh. Udil bahkan mengakui bahwa pemain yang terkenal dengan bapak Assasin ini sebagai pemain offlaner Mobile Legends terkuat.

Sayangnya, menjelang MPL Season 5 ia pun memutuskan untuk pesiun dari skena kompetitif. Bergabung dengan Saints Indo pada tahun 2017 lalu, dirinya pun sukses membawa gelar juara Mobile Legends Southeasts Asia Cup yang pertama.

Kepindahannya ke EVOS pada 2018 lalu juga membuat namanya semakin dikenal sebagai salah satu pemain papan atas.

Setelah menjadi juara di MPL Season 5 dan M1 Championship, ia pun diperaya untuk menjadi salah satu timnas di ajang SEA Games 2019 lalu.

Walaupun sudah pension di skena kompetotof Mobile Legends, namun bapak satu anak ini juga masih membuat content creator berupa game yang membuat namanya melambung.

Ia juga mampu menyajikan aksi yang memukau. Tak heran jika para penggemar menginginkannya kembali menghiasi panggung – panggung turnamen.

2.Kido

Kido

Kido merupakan salah satu midliner terkuat di Indonesia pada masanya. Ia juga terlahir di tim Saints Indo.

Ia pun memperkuat tum besutan Daylen Reza ini di turnamen MPL Season 1 pada 2018 lalu. Kemampuannya lalu dilirik oleh Louvre dan menetap di tim tersebut selama 2 musim.

Karena kehebatannya dalam bermain Hero Mage dengan damage besar, ia pun bisa membawa Louvre menjadi salah satu tim papan atas di Tanah Air dengan menjadi runner up di ajang Piala Presiden Esports, MPL Season 3, dan MSC 2019 lalu.

Sayangnya, Louvre pun tak punya slot untuk kembali berlaga di MPL Season 4, mengingat ajang tersebut membuat sistem baru yaitu franchise league.

Akhirnya semua pemain pun hijrah ke Aerowolf. Memasuki MPL Season 6, Kido pun tak terlihat sebagai pemain inti, hal ini membuat sebagian rindu akan keterampilannya dalam bermain.

3.Jess No Limit

Jess No Limit

Tak bisa dipungkiri, Mobile Legends semakin dikenal dengan kehadiran konten – konten dari Jess No Limit.

Pemain yang saat ini berfokus untuk menjadi content creator dulunya pernah memperkuat tum Saints Indo.

Ia pun beralih ke EVOS dan mampu menjadi pemain ikonis di tim berlambang macan putih ini. Ayangnya, ia belum bisa membawa tim tersebut menjadi juara.

Ia lalu memutuskan untuk hengkang dari EVOS. Walau begitu, ia masih setia dengan memainkan game besutan Moonton di kanal Youtubenya.

Pemain dengan nama lengkap Tobias Justin ini juga terlihat semakin jago dalam mengendalikan hero – hero di Land of Dawn. Karena itulah penggemar menantikan dirinya di skena kompetitif.

4.Warpath

Warpath

Warpath dikenal dengan kehandalannya dalam memainkan hero marksman. Ia juga menjadi acuan bagi para pemain lain yang memiliki role serupa.

Namanya terdengar di Mobile Legends sejak Season 5 dan selalu ada di papan leaderboard. Ia juga pernah memperkuat tim Saints Indo dan sempat bergabung dengan EVOS.

Ia juga menjadi salam satu content creator di tim macan putih ini. Sampai sekarang, penggemar juga masih menantukan kembalinya sang jagoan marksman ini di skena kompetitif Mobile Legends.

Itulah beberapa pemain handal Mobile Legends yang perna bergabung dengan Saints Indo. Namun sayangnya mereka sudah tak lagi bergabung dengan tim tersebut sehingga membuat penggemarnya rindu.