Review Another Eden, JPRG Klasik Menarik

review game another eden

Another Eden adaah sebuah game JPRG yang dipersembahkan oleh Masato Kato. Game ini sendiri adalah JPRG yang klasik juga murni, dikhususkan untuk smartphone. Fokus dari permainan ini sendiri adalah ceritanya yang menarik juga minimnya mikrotransaksi yang ada pada game.

Kisah dari game ini sendiri adalah tentang Aldo yang merupakan penjaga kota yang hidupnya dapat dikatakan cukup damai di Baruoki. Tapi pada suatu hari, adiknya Feinne diculik oleh raja Beastfolk dan Aldo berusaha untuk menyelamatkan adiknya tersebut. Namun sayangnya usahanya gagal.

Namun karena hal ini Aldo akhirnya terlibat dalam sebuah perjalanan waktu untuk dapat menyelamatkan dunia sebelum akhirnya susuan waktu dan ruang hancur. Nah, itulah alur singkat mengenai game Another Eden.

Penasaran dengan game ini? Berikut adalah ulasan kami mengenai game JPRG satu ini.

Review Another Eden: The Cat Beyond Time and Space

1. Another Eden Gameplay

Game ini cukup simpel dan kamu tidak perlu harus sampai mencari Another Eden walkthrough di Youtube. Semua interaksi yang dilakukan di game ini dilakukan dengan layar sentuh, jadi kamu hanya perlu untuk klik setiap benda atau karakter yang menarik dan memiliki icon di atasnya. Hanya dengan klik, kamu dapat membuka peti, berbicara dengan karakter lain, sampai mengaktifkan sesuatu.

Pertarungan dalam game ini terjadi secara turn based, yaitu kamu hanya perlu untuk menyentuh tombol attack untuk dapat menyerang musuh yang ada. Jika kamu sudah memiliki 6 orang karakter di party-nya, kamu dapat melakukan pergantian karakter kapan pun saat sedang dalam keadaan bertarung. Hal ini karena karakter aktif hanya 4 saja, 2nya lagi merupakan karakter cadangan yang sedang healing.

Yang menarik dari game ini adalah adanya Ability Board, Class & Gacha. Ability Board adalah hal yang unik untuk setiap karakter dan jika pemain berhasil mempromosikan karakter tersebut, mereka akan mendapatkan akses ke Ability Board yang baru. Kalau Gacha adalah sistem yang dapat kamu gunakan untuk mendapatkan karakter baru.

2. Another Force dalam Another Eden

Salah satu keunikan lainnya dari game ini adalah sebuah meteran yang bernama Another Force. Jika meteran ini sudah penuh, maka pemain dapat mengaktifkannya untuk dapat menghentikan waktu lalu membantai musuh dengan bertubi – tubi.

Jika waktu untuk menghentikan waktu sudah habis, party akan melakukan serangan kombinasi yang spektakuler. Menarik bukan?

3. Grafis dan Musik

Another Eden Android memiliki tampilan 2D yang tampak keren. Sebenarnya bukan hanya 2D, dapat dikatakan game ini merupakan 2.5D, karena selain dapat bergerak maju mundur, game ini juga dapat ke atas juga ke bawah.

Game dengan kisah yang menarik ini memiliki grafis yang cantik dengan artwork yang menawan. Apalagi ditambah dengan lagu karya Yasunori Mitsuda yang juga menghiasi game ini.

Kesimpulan

Dapat dikatakan kalau game ini memang keren dan sangat menyenangkan untuk memainkannya. Namun yang disayangkan adalah sumber daya untuk bermain game ini sangat berat dan menyebabkan game sering crash jika ponsel kurang memadai.

Apalagi semakin lama bermain, kapasitas yang dibutuhkan untuk game ini akan semakin besar.

Selain itu game ini juga sering melakukan download data dan wajib dimainkan secara online. Sekali bermain mungkin kamu dapat menghabiskan hingga 100 Mb data.

Tapi bagi kalian yang tidak keberatan dengan hal itu, Another Eden adalah game yang cocok untuk yang rindu dengan JPRG dengan bebas stamina atau energi.

Another Eden global release-nya sudah sejak Januari 2019 dengan review 4.4/5, tunggu apa lagi? Ayo mainkan sekarang!